• SMK NEGERI 1 PRINGGABAYA
  • TAMPIL PRIMA - berTAqwa, teraMPIL, PRoduktif, Inovatif dan MAndiri
  • info@smkn1pringgabaya.sch.id
  • 0376-2991557
  • Pencarian

Uji Kompetensi Keahlian Tahun Pelajaran 2022/2023

UKK didefinisikan sebagai proses penilaian melalui pengumpulan bukti yang relevan untuk menentukan apakah seseorang kompeten atau belum kompeten pada suatu kualifikasi tertentu. Uji Kompetensi Keahlian (UKK) merupakan asesmen terhadap pencapaian kualifikasi jenjang 2 (dua) atau 3 (tiga) pada KKNI dilaksanakan oleh satuan pendidikan terakreditasi bersama mitra dunia kerja di akhir masa studi atau Lembaga Sertifikasi Profesi dengan memperhatikan paspor keterampilan (skill passport) dan/atau portofolio untuk menentukan apakah seseorang kompeten atau belum kompeten pada standar kompetensi atau kualifikasi tertentu. Hasil UKK bagi peserta didik akan menjadi indikator ketercapaian standar kompetensi lulusan. Sedangkan bagi para pemangku kepentingan, hasil UKK dijadikan sumber informasi atas kompetensi yang dimiliki calon tenaga kerja.

Materi UKK disusun berdasarkan skema sertifikasi sesuai dengan jenjang kualifikasi asesi yang memuat kemampuan melaksanakan pekerjaan spesifik, operasional, dan/atau penjaminan mutu. Soal UKK dapat berbentuk penugasan atau bentuk lain yang dinilai secara individual untuk membuat suatu barang dan/atau jasa sesuai tuntutan standar kompetensi.

Pelaksanaan Uji Kompetensi Keahlian (UKK)  di SMK Negeri 1 Pringgabaya akan diikuti oleh 442 peserta didik tingkat XII yang berasal  dari 7 Program keahlian. Berikut Datanya :

 

Program/Jurusan Jumlah Rombel L P JML
TEKNIK KONSTRUKSI DAN PROPERTI        
*) Bisnis Konstruksi dan properti 1 12 9 21
*) Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan 1 1 6 15 21
*) Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan 2 1 7 13 20
TEKNIK KETENAGALISTRIKAN        
*) T. Instalasi Tenaga Listrik 1 1 30 5 35
*) T. Instalasi Tenaga Listrik 2 1 31 4 35
*) T. Pendinginan dan Tata Udara 1 22 0 22
TEKNIK MESIN      
*) T. Pemesinan 1 29 0 29
*) T. Pengelasan 1 33 0 33
TEKNIK OTOMOTIF        
*) T. Kendaraan Ringan Otomotif 1 31 1 32
*) T.   Dan Bisnis Sepeda Motor 1 31 0 31
TEKNIK ELEKTRO      
*) Teknik Audio Video 1 1 7 17 24
*) Teknik Audio Video 2 1 7 16 23
*) Teknik Elektronika Industri 1 14 6 20
*) T.  Energi Surya, Hidro dan Angin 1 22 2 24
TEKNIK KOMPUTER DAN INFORMATIKA      
*) T. Komputer & Jaringan 1 13 20 33
*) Multimedia 1 8 27 35
JUMLAH KELAS XII 16 303 135 438

 Ujian UKK tersebut telah diagendakan dan akan dilaksanakan pada tanggal 20 Februari s.d. 4 Maret 2023.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Sosialisasi Safety Riding

Sosialisasi Safety Riding oleh Main Dealer Astra Honda Motor (AHM) Mataram adalah kegiatan yang dilakukan oleh AHM Mataram untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan tentang keselamat

06/05/2023 09:07 - Oleh Administrator - Dilihat 100 kali
Penyebab Komputer Mati Sendiri dan Hidup Lagi, Ini Cara Mengatasinya

Sebagai Siswa SMK apalagi Jurusan TKJ, Mencari tahu penyebab komputer mati sendiri dan bagaimana cara mengatasinya adalah hal dasar yang harus Siswa ketahui. Terlebih, saat ini komputer

03/03/2023 10:35 - Oleh Administrator - Dilihat 274 kali
Uji Kompetensi Keahlian (UKK) TPM Tahun 2023

SMK Negeri 1 Pringgabaya berkomitmen untuk bisa bersaing dalam menghasilkan tenaga ahli yang mempunyai skill yang mumpuni dan kompeten dibidang rekayasa dan manufaktur, hal te

21/02/2023 05:19 - Oleh Administrator - Dilihat 407 kali
Kepala Sekolah Melepas Guru Magang Industri

Salah satu Program Peningkatan Mutu Pembelajaran pada Program SMK Pusat Keunggulan lanjutan tahun 2022 adalah Program Magang Guru diindustri.   Program magang Guru diindust

25/10/2022 07:17 - Oleh Administrator - Dilihat 266 kali
PENYUSUNAN PROGRAM PEMBELAJARAN BERBASIS PROJEK RIIL

Salah satu program SMK Pusat Keunggulan Lanjutan tahun 2022 adalah Pelaksanaan Program Pembelajaran Berbasis Projek Riil, yang termasuk salah satu program SMK PK non Fisik.  

25/10/2022 06:53 - Oleh Administrator - Dilihat 302 kali