• SMK NEGERI 1 PRINGGABAYA
  • Produktif - Religius - Inovatif - unGGul dAn BerdAYA
  • info@smkn1pringgabaya.sch.id
  • 0376-2991557
  • Pencarian

PEMBUKAAN WORKSHOP IMPLEMENTASI PLATFORM MERDEKA MENGAJAR SMKN 1 PRINGGABAYA TAHUN 2023

 
Workshop Implementasi Platform Merdeka Mengajar SMKN 1 Pringgabaya yang berlangsung pada tanggal 30 November 2023. Acara ini dihadiri oleh seluruh guru SMKN 1 Pringgabaya, Ketua Pengawas Pembina SMK Lombok Timur, dan narasumber. Tujuan dari workshop ini adalah untuk memperkenalkan dan membekali guru-guru dengan pengetahuan dan keterampilan tentang Platform Merdeka Mengajar, sebuah aplikasi yang dapat digunakan untuk mendesain, mengelola, dan mengevaluasi pembelajaran secara daring.
 
Acara dimulai dengan pembukaan oleh MC, Bapak Buniamin Farahat, ST., MT., yang kemudian mengajak seluruh peserta untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama-sama yang di pimpin oleh ibuk RR. IKEMALA KURNIA AGUNG, S.Pd. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan sambutan oleh Kepala SMKN 1 Pringgabaya, Bapak PATHAN, S.Pd. Beliau menyampaikan harapan dan pesan kepada guru-guru agar mengikuti workshop ini dengan serius dan antusias, serta kepada narasumber agar menjelaskan secara detail dan lengkap tentang fitur-fitur dan manfaat dari Platform Merdeka Mengajar. Beliau juga mengingatkan bahwa penggunaan Platform Merdeka Mengajar akan menjadi salah satu syarat untuk mendapatkan pembayaran sertifikasi guru di masa depan.
 
 
Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan sambutan sekaligus pembukaan resmi oleh Ketua Pengawas Pembina SMK Lombok Timur sekaligus Pengawas Pembina SMKN 1 Pringgabaya, Bapak H. Akhmad Rifa'i, S.Pd., M.Pd. Beliau menekankan pentingnya workshop ini sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di era digital. Beliau juga mengapresiasi kerjasama antara narasumber dan SMKN 1 Pringgabaya dalam mengadakan workshop ini. Beliau berharap bahwa dengan adanya Platform Merdeka Mengajar, guru-guru dapat lebih kreatif, inovatif, dan profesional dalam menyusun dan melaksanakan pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan dan minat siswa.
 
 
Acara pembukaan ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Ustaz Sukri S.PdI. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan sesi materi dan praktik tentang Platform Merdeka Mengajar yang disampaikan oleh narasumber .

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Pra MPLS 2024/2025

Sebanyak 640 Calon Siswa Baru SMKN 1 Pringgabaya Hadir Perdana untuk Mengikuti Pra MPLS   Pada hari Sabtu, 13 Juli 2024, sebanyak 640 calon siswa baru SMKN 1 Pringgabaya ha

13/07/2024 12:20 - Oleh Administrator - Dilihat 327 kali
Pelepasan dan Perpisahan Kelas XII SMKN 1 Pringgabaya Tahun Ajaran 2023/2024

Sabtu, 25 Mei 2024 – SMKN 1 Pringgabaya menggelar acara pelepasan dan perpisahan bagi siswa-siswi Kelas XII tahun ajaran 2023/2024. Acara yang penuh haru dan kebanggaan ini diha

25/05/2024 17:05 - Oleh Administrator - Dilihat 397 kali
Agenda Sosialisasi BKK SMKN 1 Pringgabaya: Memperkenalkan Aplikasi Siap Kerja dari Kemenaker kepada Alumni 2024

Sabtu, 18 Mei 2024, SMKN 1 Pringgabaya mengadakan acara sosialisasi BKK yang ditujukan untuk memperkenalkan Aplikasi Siap Kerja dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) kepada par

18/05/2024 15:40 - Oleh Administrator - Dilihat 363 kali
Halal Bihalal Bersama MKKS SMA-SMK Se-Lombok Timur di SMKN 1 Pringgabaya

Pringgabaya, Sabtu, 20 April 2024 – Merupakan momen yang penuh keakraban, MKKS SMA-SMK Se-Lombok Timur menggelar acara Halal Bihalal yang bertempat di SMKN 1 Pringgabaya. Acara

20/04/2024 17:50 - Oleh Administrator - Dilihat 406 kali
DHARMA WANITA & OSIS SMKN 1 PRINGGABAYA BERSATU UNTUK BERBAGI TAKJIL GRATIS

"RAMADHAN BERKAH": DHARMA WANITA & OSIS SMKN 1 PRINGGABAYA BERSATU UNTUK BERBAGI TAKJIL GRATIS Pringgabaya 01 April 2024. Di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, suasana kebersa

01/04/2024 19:40 - Oleh Administrator - Dilihat 278 kali